Menu

Mode Gelap

Berita WIB ·

Kisah Sugianto, WNI Asal Indramayu yang Jadi Pahlawan Korea Selatan


 Tangkapan layar WNI bernama Sugianto yang viral di Korea Selatan sebagai pahlawan Perbesar

Tangkapan layar WNI bernama Sugianto yang viral di Korea Selatan sebagai pahlawan

Yeongdeok, Korea Selatan – Aksi heroik dilakukan oleh Sugiyanto, warga negara Indonesia berusia 31 tahun yang bekerja sebagai nelayan di Desa Yeongdeok, Gyeongsang Utara, saat kebakaran hutan melanda wilayah tersebut pada 25 Maret 2025.

Dalam situasi genting, Sugiyanto bersama kepala komunitas nelayan setempat, Yoo Myung-sin, berinisiatif menyusuri rumah-rumah warga untuk memperingatkan bahaya kebakaran dan mengajak mereka segera mengungsi.

Tak hanya mengetuk pintu, keduanya bahkan menggendong beberapa tetangga lansia ke tempat aman sejauh 300 meter dari lokasi kebakaran.

Dalam wawancara KBS, Sugiyanto mengaku membantu sekitar tujuh warga lanjut usia menyelamatkan diri.

“Saya tidak sempat menghitung berapa jauh kami berlari, yang saya pikirkan hanya menyelamatkan mereka,” ujarnya.

Situasi saat terjadi kebakaran di Yeongdeok, Korea Selatan | foto: Yonhap/via REUTERS

Situasi saat terjadi kebakaran di Yeongdeok, Korea Selatan | foto: Yonhap/via REUTERS

Seorang warga lanjut usia, yang kini berusia 90-an tahun, mengungkapkan rasa syukurnya kepada Sugiyanto.

“Saya bisa keluar dari rumah karena dia berdiri di depan pintu saya setelah saya terbangun akibat teriakan,” katanya.

Aksi cepat dan tanpa pamrih Sugiyanto mendapat pujian luas dari masyarakat desa dan menjadi sorotan media Korea Selatan. Meski begitu, kabar mengenai pengangkatannya sebagai duta pekerja migran belum dapat dikonfirmasi lebih lanjut hingga saat ini.

Kisah Sugiyanto menjadi contoh keberanian dan solidaritas lintas bangsa dalam menghadapi bencana alam.***

Artikel ini telah dibaca 150 kali

Baca Lainnya

5 Skill yang Wajib Anda Kembangkan Tahun Ini (Kalau Serius Mau Kerja ke Luar Negeri)

29 April 2025 - 14:00 WIB

5 Tips Menulis CV yang Siap Tembus Kerja di Luar Negeri

23 April 2025 - 10:04 WIB

Lowongan Kerja ke Eropa Resmi Dibuka! Gaji Euro, Tanpa Calo, Langsung dari Binamandiri!

22 April 2025 - 11:36 WIB

253 Triliun Masuk RI dari Luar Negeri, Siapa Bilang Jadi TKI Nggak Cuan?

22 April 2025 - 09:32 WIB

Lowongan Kerja Kaigo di Jepang, Gajinya Hingga 20 Juta per Bulan

17 April 2025 - 10:23 WIB

Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratannya

17 April 2025 - 08:41 WIB

Trending di Lowongan Kerja