Menu

Mode Gelap

Lowongan Kerja WIB ·

Komisi Yudisial Buka Lowongan Kerja Bagian Multimedia. Ini Cara Daftarnya!


 Komisi Yudisial Buka Lowongan Kerja Bagian Multimedia. Ini Cara Daftarnya! Perbesar

YOURJOBPEDIA.COM – Komisi Yudisial membuka kesempatan karir bagi profesional muda yang berdedikasi dan memiliki keahlian di bidang multimedia.

Posisi :

Tenaga Pengelola Multimedia (Multimedia Specialist)

Tanggung Jawab:

  1. Mengelola konten multimedia untuk keperluan komunikasi internal dan eksternal.
  2. Membuat dan mengedit video untuk publikasi di media sosial dan platform lainnya.
  3. Mendokumentasikan kegiatan Komisi Yudisial melalui foto dan video.
  4. Bekerja sama dengan tim komunikasi untuk menyusun strategi konten multimedia.

Persyaratan Pelamar

Kami mencari kandidat yang memenuhi kriteria berikut:

  • Usia maksimal 28 tahun.
  • Pendidikan minimal D3 Jurusan Ilmu Komunikasi atau Desain Komunikasi Visual.
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 dari skala 4,00.
  • Menguasai dan aktif menggunakan media sosial.
  • Memiliki kemampuan jurnalistik dasar, termasuk peliputan dan pendokumentasian.
  • Menguasai aplikasi video editing.
  • Diutamakan yang memiliki pengalaman kerja dan organisasi.
  • Memiliki integritas dan motivasi tinggi untuk bekerja.
  • Memiliki interpersonal skill yang baik.
  • Dapat bekerja di bawah tekanan.
  • Mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim.
  • Berkelakuan baik.

Berkas Lamaran

Pelamar diharapkan mengirimkan dokumen-dokumen berikut dalam format PDF:

  1. Surat Lamaran.
  2. Daftar Riwayat Hidup (CV).
  3. Kartu Tanda Penduduk (KTP).
  4. Salinan ijazah yang telah dilegalisir.
  5. Salinan transkrip nilai yang telah dilegalisir.
  6. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
  7. Foto berwarna ukuran 3×4.
  8. Portofolio yang mendukung kompetensi.

Proses Pendaftaran

Dokumen lamaran dikirim dalam bentuk softcopy dalam satu folder ke alamat email Humas KY: humas@komisiyudisial.go.id dengan subjek email: Jasa Lainnya Multimedia Specialist_nama pelamar. Batas waktu pengiriman lamaran adalah 30 Juni 2024.

Harap diperhatikan, proses rekrutmen ini tidak dipungut biaya sepeserpun. Hanya pelamar yang memenuhi kualifikasi yang akan diproses ke tahap selanjutnya.

 

Artikel ini telah dibaca 129 kali

Baca Lainnya

Menggiurkan! Kerja di New Zealand Kamu Bisa Digaji Rp 2,5 Juta per Hari

13 February 2025 - 10:42 WIB

Di Jepang Budidaya Ikan Dibayar 20 juta per Bulan, Ini Cara Melamarnya

11 February 2025 - 15:20 WIB

Lowongan Kerja Perawat, Gajinya hingga 42 juta / bulan! Apply Disini

10 February 2025 - 10:49 WIB

Ini 4 Lowongan Kerja di Bulgaria, Gaji Bersihnya hingga 19,5 juta / bulan

7 February 2025 - 10:37 WIB

Lowongan Kerja di Yunani, Gajinya Hingga Rp 20 juta Nett / Bulan!

6 February 2025 - 10:08 WIB

Hot News! Binamandiri Segera Buka Lowongan Kerja di Yunani

4 February 2025 - 13:14 WIB

Trending di Berita